Siang itu benar-benar bolong, ketika hatiku yang sedang berkeringat tiba-tiba saja kering. Lalu aku mendengar kesejukan yang mengalir bersama suara riak air yang jatuh secara bebas dari sebuah pancuran bambu. Aku termangu, mataku seakan susah untuk kuajak selingkuh, dia begitu setia memandangi bulir-bulir air yang melompat-lompat liar di atas permukaan kolam di bawah pancuran.
Mengapa kemudian bulir air lebih suka jatuh ke kolam dari pada terbang melayang ke atas bergabung dengan saudara jauh mereka “si-Awan”. Apakah itu karena Naluri ? Apakah air sanggup untuk memiliki naluri ? Mungkin….?!? Tidak ada yang tidak mungkin bagi “Pencipta Alam” dan “Penguasa Kehidupan”. Itulah hikmah yang bertajuk “Keseimbangan”. Bahkan Allah dalam karunianya berupa kitab pedoman (Al-Quran) tertulis sebuah ayat : “ Yang telah menciptakan tujuh langit berlapis-lapis. Kamu sekali-kali tidak melihat pada ciptaan Tuhan Yang Maha Pemurah sesuatu yang tidak seimbang. Maka lihatlah berulang-ulang, adakah kamu lihat sesuatu yang tidak seimbang? “ (QS: Al-Mulk (67):3).
Di dalam ketentuan alam yang di tanganNyalah semua dikendalikan, “air akan selalu mengalir dari tempat yang tinggi menuju tempat yang lebih rendah". Lalu hikmah apa yang tersirat dalam jangkauan ketentuan ini ? Hati… Adakah hikmah yang dengan mudah mengalir ke dalam hati yang sombong, yang penuh dengan ketinggian hati? Adakah kita rela membagikan ilmu kita, harta kita kepada sesama yang jelas-jelas mulutnya mencibir kita atau tatapannya memandang kita dengan sebelah mata ?
Hikmah dan pengetahuan Allah yang persediaanya berlimpah di alam semesta, akan secara spontan kemudian mengalir ke dalam diri kita apabila kita bisa menjaga hati kita untuk tidak merasa lebih tinggi dari yang seharusnya.
0 comments: